Apple Tart Streusel


Sumber: Vitri (Natural Cooking Club)

Kulit Pie :
150 gr Butter
250 gr Margarine
250 gr Gula halus (bubuk)
750 gr Terigu
3 butir Telur
1/2 sdt Vanili bubuk
1/2 sdt Baking Powder

Filling :
1 sdm butter
1/2 kg Apel Hijau, kupas, iris2, beri air jeruk lemon / nipis sedikit, aduk rata
100 gr kismis, rendam air panas, lalu tiriskan
1/2 sdt kayu manis bubuk
75 gr gula pasir
1 sdm tepung maizena, larutkan dengan air

Streusel :
150 gr gula halus
1/4 sdt baking powder
100 gr butter
150 gr terigu
50 gr Kacang Almond, dihaluskan
Kacang Almond iris, secukupnya

Cara membuat :
Kulit pie : aduk rata semua bahan pelan2, lalu cetak di cetakan pie. Tusuk2 dengan garpu.
Filling : lelehkan butter, masukkan semua bahan, aduk rata, masak sebentar saja cukup hingga maizena mengental. Isi ke dalam kulit pie

Streusel : aduk semua bahan dengan garpu hingga berbutir2, taburkan diatas isi. Taburi kacang almond iris jika suka
Panggang hingga matang dengan panas oven 170 C

Hasil : 1 loyang pie besar, tapi bisa juga dibikin kecil2 ... bisa jadi banyak

Tidak ada komentar

Gambar tema oleh andynwt. Diberdayakan oleh Blogger.